MEMBUKA MENTAL BLOCK : KETAKUTAN


Membuka Mental Block: Ketakutan

Oleh : Bp.Rahmat (seorang motivator)

Ya, jika Anda tidak berani alias takut menyeberangi lautan, Anda tidak akan pernah sampai ke pulau lain. Ini memang kiasan, yang maknanya, jika Anda takut Anda tidak akan mendapatkan apa pun yang Anda inginkan. Terutama, keinginan yang memerlukan keberanian besar. Biasanya, untuk mencapai keinginan yang besar diperlukan keberanian yang besar pula.
Ini adalah mental block. Sebuah penghalang yang menyebabkan Anda tidak akan meraih pencapaian besar. Sebuah penghalang yang menyebabkan Anda tidak berkembang atau tidak meraih kemajuan.
Sebagian orang cuma menyerah dengan ketakutan. Saya takut, saya tidak berani, titik. Yang terjadi adalah Anda akan memendam keinginan Anda. Kadang berbagai dalih pun muncul sebagai alasan tidak mengejar impian besar Anda. Meski Anda punya banyak alasan tidak mencapai tujuan besar Anda, periksalah, bisa jadi alasan mendasarnya adalah ketakutan.
Apakah Anda mau mengubur impian besar Anda karena ketakutan Anda atau mau menghancurkan penghalang mental ini?

Jika Anda Takut Rugi Dalam Bisnis, Anda Tidak Akan Mendapatkan Keuntungan

Kasus yang lebih nyata, bagaimana ketakutan bisa menjauhkan Anda dari keuntungan. Dalam bisnis, selalu membutuhkan modal baik harta maupun waktu dan selalu ada resiko apa yang kita keluarkan tidak akan kembali lagi. Untuk sebagian orang akan takut kehilangan modal. Namun, jika Anda mengikuti ketakutan ini, kemudian tidak jadi investasi, maka Anda tidak akan pernah mendapatkan keuntungan.
Keuntungan selalu bersama resiko. Potensi besarnya keuntungan juga berbanding lurus dengan besarnya resiko. Jika Anda ingin mendapatkan peluang keuntungan, maka Anda harus berani mengambil resiko. Jika Anda ingin mendapatkan keuntungan lebih besar, Anda harus berani mengambil resiko yang besar. Bisnis besar perlu investasi besar dengan potensi keuntungan lebih besar pula.
Anda takut? Jangan harap bisa mendapatkan keuntungan bisnis jika Anda takut mengambil resiko dari bisnis. Ketakutan akan memupus harapan mendapatkan keuntungan.
Anda harus berani Berani Mengambil Resiko.

Jika Anda Takut Mengemban Tugas Berat, Anda Tidak Akan Punya Kesempatan Menunjukan Kemampuan Anda

Begitu juga dalam karir. Jika Anda hanya memilih tugas-tugas mudah saja dan menghindari tugas-tugas cukup menantang, Anda kehilangan kesempatan untuk menunjukan kemampuan Anda. Jika persepsi atasan bahwa kemampuan Anda seperti saat ini, maka wajar saja Anda tidak akan mendapatkan promosi.
Berbeda, saat atasan atau perusahaan melihat Anda mampu melakukan tugas-tugas yang berat, maka Anda mungkin akan mendapatkan kepercayaan untuk memikul tugas lebih berat sesuai dengan jabatannya. Sesuatu yang lumrah, gaji akan sesuai dengan pangkat atau jabatan namun tuntutan kerja juga lebih menantang. Adalah tidak logis saat Anda menuntut tugas lebih mudah dan gaji yang lebih tinggi.
Tunjukan bahwa Anda pantas mendapatkan posisi lebih tinggi dengan cara berani memikul tugas-tugas yang cukup menantang, dimana orang lain takut untuk melakukannya. Berani?

Mengapa Takut?

Pada dasarnya, ada dua penyebab ketakutan. Yang pertama pada diri sendiri dan yang kedua faktor external.

Ketakutan Karena Diri Merasa Tidak Mampu

Faktor internal yaitu karena ketidak percayaan diri. Jika Anda tidak percaya diri bahwa Anda mampu, Anda akan takut melakukan tugas apa pun. Sama halnya dalam bertanding atau berkelahi, jika kita tidak percaya diri untuk mengalahkan lawan, kita akan takut. Jika kita tidak percaya diri untuk melalui jalan yang sulit, kita akan takut melalui jalan itu.
Itulah mengapa saya menyebut sikap Percaya Diri sebagai pintu membuka peluang lebih banyak. Seiring peningkatan kepercayaan diri Anda, akan semakin terbuka peluang-peluang karena Anda punya keberanian untuk mencobanya.

Ketakunan Datang Karena Jalan Yang Gelap

Jika jalan gelap, kita akan takut untuk melangkah. Kita takut jika tempat yang kita tuju salah . Kita takut jika pijakan kita berbahaya seperti ada lubang atau batu yang memungkinkan kita tersandung. Gelap, menjadikan kita menjadi takut untuk melangkah.
Kita juga akan takut jika kita melangkah dalam hidup ini jika kita masih gelap. Gelap dalam artian sebenarnya maupun kiasan. Yang dimaksud gelap dalam artian kiasan adalah saat Anda tidak memiliki ilmu atau pengetahuan sama sekali. Ilmu ibarat cahaya yang menerangi tujuan dan pijakan kaki kita. Artinya, salah satu penyebab utama dalam ketakutan adalah ilmu yang kurang.

Cara Mengatasi Ketakutan

Tingkatkan Kepercayaan Diri Anda

Untuk itu, langkah pertama untuk mengatasi ketakutan Anda adalah mulailah dengan meningkatkan kepercayaan diri Anda.  Ketakutan kita sering muncul akibat persepsi kita saja. Kita sering under estimate terhadap kemampuan diri kita.
Inilah tujuan percaya diri, bukan menjadikan kita menjadi sombong, menjadi langsung segala bisa, tetapi menghindarkan diri dari under estimate sehingga Anda mengubur semua potensi yang ada miliki. Potensi diri menjadikan Anda percaya akan potensi diri Anda kemudian mengoptimalkannya untuk meraih masa depan yang lebih baik.
Tingkatkan kepercayaan diri Anda, insya Allah ketakutan Anda akan berkurang.

Nyalakan Lampu, Jalan Akan Terlihat

Selanjutnya, agar Anda tidak takut lagi, maka nyalakan lampu. Bukalah mata, hati, dan pikiran Anda dengan ilmu. Belajarlah. Tuntutlah ilmu.
Dan sesungguhnya keutamaan orang yang berilmu atas orang yang ahli ibadah seperti keutamaan (cahaya) bulan purnama atas seluruh cahaya bintang. (H.R. Ahmad, Tirmidzi, Abu Dawud, dan Ibnu Majjah)
Barangsiapa menginginkan sukses dunia hendaklah diraihnya dengan ilmu dan barangsiapa menghendaki sukses akherat hendaklah diraihnya dengan ilmu, barangsiapa ingin sukses dunia akherat hendaklah diraih dengan ilmu” ~Iman Syafi’i

Kesimpulan

Ketakutan adalah salah satu mental block yang bisa menghalangi Anda dari apa yang Anda inginkan. Menghalangi Anda untuk mengoptimalkan potensi Anda. Meski pun ketakutan itu bermanfaat untuk waspada, namun jika berlebihan akan menjadikan Anda tidak berkembang.
Untuk itu, diperlukan cara yang benar untuk mengatasi ketakutan yang berlebih, yaitu dengan meningkatkan kepercayaan diri dan selalu belajar atau menuntut ilmu. Saat ilmu sudah kita miliki dan kita percaya diri, insya Allah ketakutan berlebihan tidak akan ada lagi.

(Sumber : motivasi-islami.com)

1 komentar: